''pintu masuk yang baru masih dalam tahap penyelesaian''
Salah satu daftar nama tempat wisata sejarah yang ada di sebelah utara di kabupaten jepara adalah benteng portugis. Benteng portugis ini terletak di perbatasan antara desa mbayumanis dengan ujung watu, kecamatan donorojo, kabupaten jepara. benteng portugis ini dapat di tempuh dengan mudah oleh kendaraan karena sudah tersedianya prasarana jalan yang beraspal, yang berjarak 65 km sebelah utara dari kabupaten jepara. ketika saya datang dari arah jepara sesampainya di desa sambung oyot yang berjarak 12 km dari benteng portugis saya di suguhi oleh indahnya pemandangan alam seperti sungai berbatu, persawahan yang melintang di lereng pegunungan dan yang membuat mata ini terpesona adalah jalan beliku liku di pingiranya terbentang hutan karet yang hijau nan rindang.
''sungai berbatu dan persawahan yang berada di lereng pegunungan''
'' hutan karet yang hijau nan rindang''
Setelah membeli tiket seharga rp 4000,- per orang ini saya yang kebetuan di temani sama mas aris langsung menuju lokasi. untuk bisa naik ke benteng portugis yang letaknya berada di perbukitan ini saya bisa dengan mudah naik sepeda motor melewati jalan yang sudah beraspal sedikit rusak ini,atau jalan setapak berupa tangga. setelah sampai di atas saya langsung bisa melihat sisa sisa atau puing puing peninggalan zaman dahulu yang berupa benteng berbentuk segi empat di atasnya terdapat meriam yang mengarah ke laut. konon benteng tersebut di perkirakan di bangun pada zaman pemerintahan mataram kira kira pada tahun 1613-1645 untuk pertahanan menghalau musuh yang saat itu kebanyakan datang dari laut. di atas benteng ini saya bisa melihat pemandangan laut dan pulau mondoliko yang berada di sebrang laut yang berjarak 2-3 mil. jika ingin ke pulau mondoliko harus naik perahu wisata dengan biyaya rp 10.000,- itupun akan di perbolehkan saat cuaca mendukung demi keamanan pengunjung, karena di daerah perairan mondoliko itu masih bisa di bilang angker karena terdapat pusaran air yang datang dengan tiba tiba. disini juga bisa mengelilingi bukit dan menyusuri pantai yang ada di bawah benteng melalui jalan paving untuk menikmati pemandangan alam berupa deburan ombak yang menghepas bebatuan alam yang terbentuk indah karena terkikis oleh air laut, bahkan di atas tempat berbatu yang ada di pinggir pantai ini terlihat ada orang yang sedang memancing ikan. di pinggir pantai sebelah barat terdapat puing puing dulu berupa tempat persembuyian yang di gunakan untuk pengintaian musuh yang datang dari arah barat.
'' mas aris saat berada di benteng portugis''
Pegunungan clering, gunung ungkal, dan pegunungan kapaur yang bisa kita lihat dari area benteng menambahi indahnya tempat ini. konon cerita dari penuturan salah satu warga sekitar benteng di area pegunungan kapaur ini terdapat penambanagan utuk bahan baku pembuatan keramik, sedangkan di sebelah bagian utara dari benteng portugis ini tepatnya di daerah mbalong beji juga terdapat penambangan pasir besi.
'' pegunungan clering dan daerah sekitarnya''
Ketika kita liburan di jepara banyak tempat wisata jepara yang patut kita kunjungin yaitu :
BalasHapus1. Pantai Kartini
2. Pantai Bandengan
3. Benteng Portugis
4. Pulau Karimun Jawa
Silahkan liburan di jepara ketika liburan sekolah tiba.